Header Ads

Cara Merawat Anak Ayam Bangkok Tumbuh Cepat Dengan 10 Langkah Termudah

10 cara merawat anak ayam bangkok tumbuh super cepat, Cara merawat ayam jago bangkok agar cepat tumbuh besar, Cara perawatan ayam bangkok agar tumbuh besar 7 hingga 8
Anak ayam bangkok
10 Cara Merawat Anak Ayam Bangkok Tumbuh Cepat - Masa pertumbuhan pada anak ayam bangkok dimulai dari menetas sampai dewasa memerlukan sebuah perawatan yang cukup baik dan benar supaya nantinya proses pertumbuhannya semakin baik pula. Yang terutama saat anak ayam tersebut menempati posisi umur 0 hingga 5 bulan. Pada masa itulah merupakan sebuah masa-masa yang keemasan dan menentukan anak ayam tersebut untuk tumbuh menjadi super cepat.

Sebelum melangkah untuk lebih jauh dalam merawat anak ayam bangkok dengan teratur dan juga berkala, mungkin didalam otak anda terbayang-bayang bagaimana caranya merawat anak ayam tersebut supaya baik dan tumbuh bagus? Caranya mudah untuk dicermati dan di pelajari oleh anda.

- Melakukan pemisahan pada anak ayam bangkok tersebut dari kandang dan juga induknya ke sebuah box lalu masukan kedalam box tersebut.

- Box anak ayam bangkok ini hendaknya diberikan cahaya atau sinar buatan anda sendiri yakni dengan memasangkan sebuah lampu pada kandangnya guna menghangatkan anak-anak ayam bangkok tersebut.

- Memberikan makanan yang teratur dan sesuai kebiasaannya, contohnya seperti pada pagi hari jam 07.00, dan cara tersebut harus dijalankan secara rutin setiap hari agar si ayam tetap terjaga kondisinya.

- Berikanlah pakan bergizi seperti popur babi supaya anak ayam anda cepat tumbuh besar dan badannya cepat gemuk, cara ini harus dilakukan selama 1 bulan lamanya dan setelah waktunya 1 bulan maka pakan akan diganti lagi.

- Berikanlah pakan popur dengan code 591 dan campulah dengan kalk pada anak ayam anda supaya tulang-tulang anak ayam dapat terbentuk dengan baik dan cara ini harus dilakukan saat usianya menginjak lebih dari satu bulanan.

- Berikanlah tambahan vitamin dengan dicampurkan ke dalam minuman anak ayam anda, dan vitamin tersebut harus diberikan dalam waktu 1 hingga 2 kali saja dalam satu minggua namun jika setiap hari juga itu sangat bagus.

- Makanan atau juga minuman yang anda berikan kepada anak ayam tersebut harus terjaga kebersihannya (steril) dan tidak basi guna menjaga kesehatan tubuh anak ayam anda selalu fit.

- Setelah usianya menginjak lebih dua bulanan, maka pemberian pakannya bisa anda campur dengan dedak, kacang hijau, bekatul dan juga lain-lainnya namun harus dengan komposisi 1:1:1:1.

- Pada pagi hari, anda harus usahakan anak ayam tersebut diumbar dan harus terkena sinar cahaya matahari. Diumbar bertujuan buat si anak ayam ini bergerak bebas dan supaya bisa memacu pada pertumbuhan ototnya yang sangat begitu baik dan efek ini yang bakal ditimbulkan terhadap anak ayam tersebut.

- Anda harus menjaga kebersihan pada rumahnya atau kandangnya supaya terbebas dari kutu, hama dan juga pembawa penyakit terhadap ayam tersebut.

10 Cara Merawat Anak Ayam Bangkok Tumbuh Cepat ini akan sangat membantu anda dan akan menciptakan sebuah anak ayam yang tumbuh lebih cepat, dan hal itu akan bisa mendatangkan banyak manfaat yang lainnya jika anda melakukannya dengan secara rutin.

Baca Artikel Lainnya :
Cara Merawat Ayam Bangkok Aduan Sebelum Dan Sesudah Diadu
Cara Merawat Anak Ayam Bangkok Usia 1 Hingga 6 Bulan
Cara Merawat Ayam Bangkok Ketika Turun Urat
Diberdayakan oleh Blogger.