Cara Mudah Merawat Ayam Bangkok Aduan
Ayam Bangkok Aduan |
Setelah anak ayam anda berusia satu minggu lalu dilepaskan dikebun dengan induknya dan berikan pakan seperti cacing tanah yang cukup anda berikan sehari satu kali saja dan selingi pakan ayam pada sore harinya dengan jenis pakan seperti beras. Setelah anak ayam anda berusia dua bulan, lalu berikanlah pakan selingan seperti kecoa, belalang, jangkrik, lipan dan lain-lainnya.
Disamping serangga, Cara Mudah Merawat Ayam Bangkok Aduan yang berikutnya ialah pakan pada anak ayam tersebut diselingi pakan-pakan seperti ikan kecil kayak ikan patima yang banyak sekali didapatkan diselokan maupun sungai dangkal. Pokoknya pakan ayam mesti bervariasi dan yang terpenting ialah memiliki gizi dan juga protein yang cukup tinggi, dan bisa anda berikan pakan seperti isi perut dari ikan laut yang sudah dicincang terlbih dulu serta bisa juga anda selingi dengan pakan jagung.
Kalau dirumah anda memiliki anak balita, sebaiknya anda manfaatkan sisa-sisa minuman susunya dan sisa nasi teamnya buat diberikan ke anak ayam tersebut, caranya ialah dengan memakaikan sisa nasi team dengan diberikan secara langsung kepada anak ayam, dan sedangkan susunya harus anda campurkan dahulu dengan nasi lalu berikan ke anak ayam.
Anak ayam sesekali berikan air nasi (air masakan nasi yang berlebihan) dan diambil saat nasi sedang mendidih lalu dinginkan dan campurkan dengan nasi atau juga kerak nasi plus ditambah dengan pakan dedak halus kemudian berikan kepada ayam anda.
Setelah usianya 5 bulan, ayam sudah diperbolehkan untuk diberi obat multi vitamin dan juga vitamin B komplek, dan disamping itu ayam pun harus diberikan obat minyak ikan hiu plus tablet kalk yang nantinya bisa anda berikan satu kali saja dalam satu minggu. Pada usia ini, si ayam sudah dilatih bisa makan gabah (padi) yang sudah direbus terlebih dahulu hingga gembung, lalu tunggu dingin dan setelah itu berikan pakan tersebut pada sore harinya saat menjelang ayam anda istirahat.
Setelah ayam berusia 6 bulan, pakannya harus diganti dengan pakan gabah, dan sebaiknya gabah tersebut direbus dahulu hingga padinya semua mengembung lalu berikan pakan tersebut dalam keadaan yang dingin dan anda tetap memberikan obat vitamin yang sudah kami jelaskan diatas.
Pada usia 5 bulan ayam tersebut harus sudah dipisahkan dari para saudara-saudaranya dan juga tempatkan ayam tersebut ke dalam sebuah kandang yang ukurannya P x L x T = 1m x 0.8m yaitu tujuannya ialah buat menghindari ayam tersebut dari patahnya bulu-bulu sayap serta bulu ekor ayam.
Nah, itulah informasi mengenai Cara Mudah Merawat Ayam Bangkok Aduan. Semoga cara-cara yang telah kami berikan bisa anda coba (bagi yang memiliki anak ayam bangkok) dirumah, dan pastikan terlebih dahulu anda membacanya dengan detil, terima kasih.
Baca Artikel Lainnya :
Cara Merawat Ayam Bangkok Aduan Sebelum Dan Sesudah Diadu
Cara Merawat Anak Ayam Bangkok Usia 1 Hingga 6 Bulan
Cara Merawat Hewan Peliharaan, Dengan 8 Langkah