Header Ads

Teknik Khusus Memelihara Burung Walet Anakan

Teknik Memelihara Burung Walet Anakan - Dalam memelihara burung walet ada teknik-teknik khususnya lho. Jadi, memelihara  burung walet itu tidak sembarangan. Kunci utama dalam pemeliharaan burung walet supaya tidak ada kendala apapun yaitu dengan cara mengetahui karakter burung walet tersebut itu. Untuk itulah, sebagai seorang penangkar yang baik harus bisa mengetahui karakter atau perilaku dari burung walet itu sendiri sebelum memeliharanya.

Nah, disini tim ahliperawatan.blogspot.com akan membantu anda dalam menjelaskan beberapa karakter atau perilaku dari burng walet yang wajib diketahui oleh para penangkar burung walet di Indonesia. Simak selengkapnya dibawah ini:

Inilah 3 Karakter atau Perilaku Burung Walet

Cara pemeliharaan anak walet, Teknik Pemeliharaan Burung Walet Anakan, Cara Budidaya Sarang Burung Walet Agar Sukses

Karakter atau perilaku makan dari burung walet
Di alam bebas atau alam liarnya, burung walet itu biasanya mencari makanannya secara berkelompok (Berkoloni). Makanan pokok dari burung walet ialah serangga kecil atau hewan sejenis lainnya. Burung walet akan mencari makanannya ditempat-tempat tertentu yang terdapat makanan favorit burung walet. Tempat-tempat tersebut itu ialah di hutan, rawa-rawa, daerah pertanian dan lain sebagainya.

Diantara tempat-tempat yang telah disebutkan tadi, yang paling sering dikunjungi oleh sekelompok burung walet ialah didaerah pertanian. Kenapa begitu? Sebab di daerah pertanian tterdapat banyak hewan-hewan serangga yang pada berterbangan dan bisa dikatakan tidak akan habis-habis meskipun dimakan oleh beberapa kelompok burung walet.

Seranga-serangga yang berterbangan itulah yang membantu burung walet saat makan. Jadi, burung walet tidaklah bersusah payah untuk mencari serangga lagi di tanah-tanah sebab sudah ada yang berterbangan.

Cara pemeliharaan anak walet, Teknik Pemeliharaan Burung Walet Anakan, Cara Budidaya Sarang Burung Walet Agar Sukses

Karakter atau perilaku burung walet melakukan perkawinan
Seperti yang dikutip dari trikburung.com yakni sebagai mahluk hidup, tentunya burung walet tersebut itu juga melakukan sebuah perkawinan. Tujuan dari perkawinan tersebut tidak lain ialah untuk mengembangbiakan keturunan agar burung walet tidak cepat punah.

Perkawinan burung walet dilakukan pada saat-saat yang tertentu saja. Biasanya, burung wale akan melakukan perkawinannya pada musim penghujan. Pada saat itulah seluruh burung walet akan melakukan perkawinan.

Kenapa harus di musim penghujan melakukan perkawinannya?

Burung walet melakukan perkawinan di musim penghujan memiliki alasan-alasan tersendiri sebab pada saat musim penghujan tersebutlah serangga-serangga juga ikut berkembangbiak. Sedangkan pada musim kemarau, serangga-serangga sedang tidak berkembangbiak.

Cara pemeliharaan anak walet, Teknik Pemeliharaan Burung Walet Anakan, Cara Budidaya Sarang Burung Walet Agar Sukses

Karakter atau perilaku burung walet bersarang
Perilaku bersarang dari burung walet tersebut timbul setelah selesainya proses perkawinan dilakukan. Pada umumnya, burung walet akan membuat sarang-sarangnya setelah usai proses perkawinan dilakukan lho. Burung walet betina dan juga  jantan akan saling bergantian dalam mengeluarkan air liurnya untuk membuat sarang sendiri. Burung walet akan membuat sarang-sarangnya pada malam hari.

Kenapa harus membuat sarangnya dimalam hari?

Itu karena pada siang hari burung-burung walet biasanya mencari makanan dan pada malam harinya barulah mereka berkesempatan untuk membuat sarang-sarangnya dari air liur mereka sendiri secara bergantian. Setelah sarangnya selesai dibuat, maka burung walet betina akan memulai melakukan proses bertelur dan kemudian mengeram telur.

Nah, seperti itulah kira-kira Teknik Memelihara Burung Walet Anakan tersebut dengan baik dan benar. Untuk anda yang masih tergolong pemula dalam membudidayakan burung walet, maka sebaiknya pelajari langkah-langkah yang ada di atas tersebut untuk referensi anda kedepannya. Terima kasih banyak...

Sumber berita : http://mellazahra.blogspot.com
Diberdayakan oleh Blogger.